Breaking News

02 Mei 2020

Panduan Alur Pendataan Dan Pemilihan Aplikasi Emis Semester Genap Tahun 2020


Assalaamu'alaikum Sahabat www.hanapibani.com

Setelah kemarin Aplikasi Emis Madrasah mengalami updating baik pada tampilan dashboard maupun beberapa menu yang terdapat di dalamnya baca Juknis Updating Emis Genap Tahun 2019-2020, pada semester genap ini ada hal baru yang terdapat pada Emis Madrasah.

Sepeti yang sudah kita ketahui bahwa Aplikasi Emis bisa diakses dengan dua cara yakni dengan cara online dan offline, hal ini sesuai dengan Surat Pemberitahuan tentang Aplikasi Feeder Emis yang telah di terbitkan pada bulan Desember 2019 kemarin bahwa Aplikasi Emis Madrasah bisa di akses secara offline

Dalam Juknis Updating Emis Semester Genap Tahun 2019-2020 telah dijelaskan 7 kategori yang harus diisi dengan data rill dan sesuai dengan kenyataan, pada Aplikasi Emis Semester Genap Tahun ini Tim Emis Madrasah telah menerbitkan Panduan Pengisian Data Emis Madrasah untuk lembaga madrasah yang bernaung di Kementerian Agama.

Alur Pendataan Emis Genap


Dalam Panduan ini, lembaga Madrasah dapat memilih jenis aplikasi yang akan mereka gunakan sesuai dengan kondisi ketersediaan sumber daya yang dimiliki dan prefesinya.

Jenis Aplikasi yang di sediakan terdapat 2 kategori pilihan, yakni Aplikasi Emis Online dan Aplikasi Feeder Emis (AFE), oleh karena itu berikut ini kategori pilihan yang bisa anda sesuaikan dengan kondisi lembaga madrasah
  1. Aplikasi Emis Online : Jika lembaga Madrasah memilih untuk melakukan pendataan melalui Aplikasi Emis Online, maka madrasah dapat langsung melakukan pengisian dan pelengkapan data hingga ke tahap akhir (Berita Acara)
  2. Aplikasi Feeder Emis : Jika lembaga Madrasah memilih melakukan pendataan melalui Aplikasi Feeder Emis (AFE), maka madrasah dapat melakukan pengisian dan pelengkapan data hingga tahap akhir (Berita Acara) dan Data yang di hasilkan dari AFE akan dialirkan secara utuh ke Aplikasi Emis Online untuk diolah dan dimanfaatkan seluas-luasnya.

Langkah Pemilihan Aplikasi


Untuk bisa mengakses Aplikasi Emis Madrasah, sama seperti anda melakukan login pada aplikasi Emis sebelumnya, namun untuk saat ini setelah anda berhasil login anda harus memilih aplikasi yang akan anda gunakan, perhatikan langkah berikut ini:
  • Langkah pertama silahkan anda kunjungi alamat Emis Madrasah
  • Silahkan anda login dengan username dan password yang biasa anda gunakan
  • Setelah anda berhasil masuk, anda akan di minta untuk memilih menggunakan aplikasi dalam pendataan yang akan anda kerjakan
    pemilihan aplikasi emis
  • Silahkan anda lakukan konfirmasi penggunaan aplikasi yang akan anda gunakan
  • Setelah anda melakukan konfirmasi dan menyimpan data, aplikasi akan secara otomatis mangarahkan Madrasah kedalam aplikasi Emis online atau Aplikasi Feeder Emis (AFE) 
  • Jika pada anda tidak menemukan layar pilihan, kemungkinan pemilihan aplikasi oleh pengguna sudah dilakukan oleh sistem
Untuk mengetahui lebih jelasnya silahkan anda pelajari Alur Pendataan dan Pemilihan Aplikasi Emis Semester Genap tahun 2019-2020 Disini
Demikian yang dapat kami sampaikan terkait Panduan Alur Pendataan dan Pemilihan Aplikasi Emis Madrasah Tahun 2020 ini, semoga dengan adanya panduan ini bisa memberikan kemudahan bagi rekan-rekan sahabat semuanya.
0 Comments

Tidak ada komentar:

Translate

Artikel Terbaru

Undangan Penyampaian Surat Keputusan Pengangkatan dan Pengambilan Sumpah Jabatan PPPK Kementerian Agama Formasi Tahun 2023

السلام عليكم Ùˆ رحمة الله Ùˆ بركاته بسم الله Ùˆ الحمد لله اللهم صل Ùˆ سلم على سيدنا محمد Ùˆ على أله  Ùˆ صحبه أجمعين Salam Sahabat  Hanapi Bani . ...

Powered by BeGeEm - Designed Template By HANAPI